
Kota Tangerang,- (Nawacitalib.com)
Rabu,16 Desember 2020 Pandemi Covid-19 membuat pemerintah Indonesia menerapkan status New Normal atau tatanan kehidupan baru, hal tersebut membuat banyak masyarakat harus bekerja dan belajar serta membatasi untuk tidak banyak berinteraksi dengan lingkungan akibat dampak tersebut.
Namun demikian, kondisi ini tidak menyurutkan komitmen Media Nawacitalib bersama Jajaran Redaksi dan Wartawan Untuk berbagi, bertempat di kantor Redaksi Nawacitalib bakti sosial membagikan paket sembako dan masker serta Baju Asmad kepada para pekerja sosial salah satunya Crew dari Ambulan GCG yang langsung di terima oleh saudara Gesang Rabu,16 Desember 2020.

Kegiatan ini adalah bentuk kepedulian serta tali asih dari Media Nawacitalib terkait dalam gerakan untuk membantu dan meringankan beban Masyarakat hususnya bagi para pekerja sosial terutama yang selalu siap 24 Jam memberikan pelayanan pada masyarakat terkait dampak situasi merebaknya wabah Virus Corona (Covid-19), dengan menyentuh langsung dan keharusan menggunakan masker dan tetap menjaga jarak sesuai protokol Kesehatan Civid-19.
Kegiatan ini akan rutin di berikan setiap tahunnya sebagai upaya membangun Komunikasi yang intensif dengan masyarakat sebagaimana wujud cita-cita yang luhur terkait kebersamaan dan tolong menolong sesama anak Bangsa.
Dalam kesempatan tersebut, Pimpinan Redaksi, Asri yanto mengatakan bahwa pembagian paket sembako dan masker bertujuan untuk meringankan beban warga dan serta bentuk kepedulian sosial terhadap para pekerja sosial yang terus konsisten berjibaku melayani para pasien terkait virus corona/covid-19.
(Red)