Nawacitalib.com, Kab. Tangerang-Organisasi Kemasyarakatan atau Ormas memiliki peran penting dalam perjalanan membangun suatu daerah atau wilayah bahkan memiliki peran penting dalam sejarah perjalanan bangsa Indonesia.
Sebagai salah satu Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) yang Ada di Kabupaten Tangerang, salah satunya BPPKB Banten DPAC Kecamatan Gunung Kaler (MACAN GUNUNG) siap ikut berperan serta dan siap membantu pemerintahan Gunung Kaler untuk bersama-sama membangun.
Dalam kesempatan Acara Kopdar rutin bulanan yang ke-6 Kali ini membahas tentang fungsinya Organisasi Kemasyarakatan (Ormas).
Dalam kesempatan acara kopdar Kali ini dihadiri oleh Dewan pembina BPPKB Macan Gunung yang juga selaku Camat di Kecamatan Gunung Kaler, H. Tibi. M. MM, Pd. Kp, pembimbing DPC Kabupaten Tangerang, Kang Bimo, Ketua DPC Ary As’ari Marnan, Pembimbing/pembina DPAC Gunung Kaler H. Aenillah Syarief, SH, Bustanil arifin, juga ketua DPAC Gunung Kaler Arsaman A.s,dan para pembina lain dari DPAC Gunung Kaler, Minggu (28/7/19).
Ketua DPAC Kecamatan Gunung Kaler, Arsaman, sangat terharu dan bangga dengan acara kopdar yang ke-6 ini para petinggi-petinggi BPPKB Banten DPC Kabupaten Tangerang ditengah waktu istirahatnya bisa menyempatkan diri untuk menghadiri acara ini.
“Saya selaku pengurus DPAC gunung kaler beserta jajaran dan ranting dan semua anggota akan melaksanakan tugas Organisasi sebagaimana foksinya, dan kami akan selalu siap dan sinergi dengan pemerintahan untuk bersama membangun. Dan kami akan selalu siap apabila dibutuhkan untuk kegiatan dimasyarakat, “ujarnya.
Dalam sambutannya H Tibi juga selaku dewan pembina BPPKB DPAC Gunung Kaler, merasa sangat bangga dan sangat berterima kasih atas kehadiran tamu kehormatan dari pengurus DPC dan kepada pengurus BPPKB DPAC Gunung kaler yang sudah enam bulan berdirinya BPPKB di Gunung Kaler berjalan sesuai dengan harapan dan bisa menjaga kondusifitas diwilayah gunung kaler.
“Saya sangat mengapresiasi kegiatan-kegiatan BPPKB salah satunya kegiatan bakti sosial santunan yatim piatu. Semoga dengan adanya Ormas di Gunung Kaler ini bisa menjadi promoter dan bisa membantu bersama-sama membangun wilayah gunung kaler bersama pemerintahan desa ataupun kecamatan gunung kaler, “ujarnya
Sementara itu ketua DPC Kabupaten Tangerang, Ary As’ari Marnan mengharapkan Ormas BPPKB bukan untuk menunjukan jawaranya tapi mengkedapankan Silaturrohim dan menggali potensi sesuai dengan moto BPPKB.
“Saya berharap BPPKB DPAC Gunung Kaler dan yang lainnya untuk bisa menunjukan kreatifitas dan bisa melahirkan produk-produk unggulan diorganisasi, kita hilangkan paradigma lama dan kita bangun paradigma yang baru yang lebih beretika. Semoga lahirnya BPPKB DPAC Gunung Kaler bisa membantu pemerintahan diKecamatan dan pemerintahan Desa dan lebih bermanfaat lagi buat masyarakat, “ujar Ary.
Bimo yang salah satu pembimbing BPPKB DPC Kabupaten Tangerang juga sangat berharap kepada pengurus pengurus DPAC Kecamatan Gunung Kaler dan Kresek untuk bisa mencapai target di sembilan Desa dari Wilayah Kecamatan agar semua bisa bergabung diorganisasi BPPKB.
“Harapan saya BPPKB DPAC Gunung Kaler dan Kresek tidak butuh waktu lama untuk mencapai target agar dari semua desa diwilayah gunung kaler, Krese, dan Kepala Desanya Bisa bergabung dan diharapkan bisa menjadi pembina Organisasi untuk warganya. Ajak semua masyarakat ikut membangun melalui wadah Organisasi BPPKB, “terang Bimo.
Sementara salah satu pembina DPAC Gunung Kaler H. Aenillah Syarief. SH mengaku sangat bangga dengan adanya Organisasi BPPKB di wilayah Kecamatan Gunung Kaler yang sudah berdiri selama enam bulan berjalan.
“Saya selaku salah satu pembina merasa sangat bangga sekali dengan BPPKB, saya akan selalu mendukung dan mensuport untuk semua kegiatan-kegiatan organisasi BPPKB yang ada diwilayah Gunung Kaler khususnya, untuk selalu melakukan kegiatan-kegiqtan positif yang lebih bermanfaat, janganlah sampai Organisasi kita ini ada yang menodai dengan tujuan-tujuan tertentu atau pun oknum yang memanfaatkan untuk kepentingan pribadi, “pungkasnya.
Seluruh anggota BPPKB DPAC Kecamatan Gunung Kaler beserta Ranting Desa Cibetok sangat antusias menyambut dan mendengarkan masukan-masukan dan arahan-arahan dari para pembina-pembina, dan juga sangat terharu dan berterima kasih ketika para pembina memberikan sumbangan secara simbolis berupa Uang untuk keperluan yang dibutuhkan diorganisasi.
(Tubi)